Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara

    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara

    DAIRI-Hari kedua pelaksanaan Aquabike World Championship 2024 di Kabupaten Dairi sukses digelar. Rider asal Prancis Francois, Medori berhasil keluar sebagai juara.

    Medori yang tampil kedua kalinya di Dairi memuji atmosfer yang diciptakan penonton di Pantai Silalahi. Beberapa kali Medori menyapa penonton dari jetskinya dan merayakan kemenangannya bersama-sama.

    "Saya selalu suka Danau Toba, termasuk Dairi, ini salah satu favorit saya, atmosfer penonton begitu luar biasa di sini, keramahan mereka, memberikan support ke kami, ini luar biasa, " kata Medori, usai penyerahan trofi di Pantai Silalahi, Kamis (14/11/2024).

    Terkait balapan di Pantai Silalahi, Medori mengaku puas, walau sempat terkendala saat start. Ditambah angin yang cukup kencang dan air yang berombak saat race kedua.

    "Start saya tidak terlalu mulus, start dari sisi luar. Angin juga cukup kencang dan sedikit berombak, saya tidak mau ambil risiko, apalagi melihat beberapa rider bermasalah (dengan jetskinya), " kata Medori yang juga finish pertama di race pertama.

    Pujian kepada penonton juga datang dari runner up Dairi Cup Anthony Radetic asal Amerika Serikat. Dia mengaku sangat mencintai Danau Toba, setelah dua musim tampil danau vulkanik terbesar ini.

    "Saya sangat cinta Danau Toba, saya suka orang-orangnya, keramahan mereka luar biasa, lihat venue balapan kita, indah, saya sangat suka tempat ini, " kata Radetic yang merupakan mantan pilot Blackhawk tentara Amerika Serikat ini.

    Lebih dari 1.000 penonton memadati Pantai Silalahi untuk menyaksikan event tahunan ini. Sebelumnya, hari pertama kategori endurance Aquabike juga berlangsung sukses di Karo, Selasa (13/11). Selanjutnya, kategori endurance akan ditutup di Parapat, Jumat (15/11) untuk seri Danau Toba dan event puncaknya untuk kategori GP akan diselenggarakan di Pangururan, Samosir, 16-17 November. *

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Pemprov Sumut Gelontorkan Anggaran 15 Miliar...

    Artikel Berikutnya

    Rider Muda Asal Indonesia Curi Perhatian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Heboh! Pria Coba Curi Motor di Gang Amanah, Terekam CCTV
    Juarai Gelaran Aquabike Jetski World Championship 2024, Lagu Kebangsaan Jepang Berkumandang di Rungan Terbuka Publik Parapat
    Amankan Gelaran Aquabike World Championship 2024 di Kota Touris Parapat, Polri dan Basarnas Kearahkan Dua Helikopter
    Aniaya Pendukung Nomor Urut 2, Ketua Maujana di Nagori Pokkan Baru Ronal Sinaga Ditetapkan Sebagai Tersangka
    Dukung Kelancaran Mobilisasi Wisatawan Saksikan Aquabike World Championship, ASDP Tambah Jadwal Penyeberangan ke Samosir
    Puluhan Rider Jetski World Championship Dari 30 Negara Guncang Danau Toba Parapat, Simalungun Bersyukur Jadi Tuan Rumah
    Polisi Terkecoh, Permainan Judi Batu Goncang Berkedok Ketangkasan Marak di Komplek Cemara Asri
    Benny Gusman Sinaga Dihunjuk Sebagai Ketua DPC Partai Binaan Prabowo Subianto di Simalungun
    GMPRI Minta Kepolisan Tangkap Pelaku Pemukulan Remaja di Jl. Wahidin Kota Medan
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2
    Polisi Terkecoh, Permainan Judi Batu Goncang Berkedok Ketangkasan Marak di Komplek Cemara Asri
    Bandar Narkoba di Gang Pantai Dapat Intruksi dari Oknum Aparat Tutup 2 Minggu
    Empat Partai Parlemen dan 5 Partai Non Parlemen Sepakat Dukung  Anton Saragih- Benny Sinaga di Pilkada Simalungun 2024
    Kepala Puskesmas Ajibata Diduga Lakukan Pengutipan Dana Operasional Petugas Kesehatan Hingga 40 Persen
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas

    Ikuti Kami